Assalamu'alaikum
Posting ini merupakan lanjutan dari posting sebelumnya yang berjudul Ungkapan Sederhana buat Ibuku.

**
Beberapa lama setelah bapakku meninggal
Sekitar sepuluh tahun yang lalu
Dua orang lelaki berkunjung ke rumah kami, malam hari
Aku tahu mereka, mereka berdua adalah teman-teman kantor ibuku
Mereka baik, kadang membelikan aku dan mbakku makanan
Atau buah tangan lainnya :)

Mereka sudah beberapa kali main ke rumah kami
Aku sih oke-oke saja
Mereka baik, tak pernah bicara yang tidak sopan, tak pernah kurang ajar kepada ibuku, mbakku, maupun aku, yang notabene perempuan semua di rumah itu
Belakangan aku tahu bahwa salah satu dari mereka adalah “mantan teman dekat” ibuku
Jauh sebelum ibuku menikah dengan bapakku

Assalamu'alaikum

Orang bilang bahwa "Hati-hati dengan keINGINan Anda, karena itu bisa saja mewujud menjadi nyata!"
Dengan kata lain "Hati-hati dengan PIKIRAN dan PERASAAN Anda, karena itu akan mengirim sinyal ke alam semesta, untuk dikembalikan lagi kepada Anda berupa terkabulnya apapun yang sedang Anda pikirkan dan rasakan saat itu."

Well, kuliah di Kedokteran Psikologi merupakan salah satu keinginan kedua ku sejak SMA.
Aku mempunyai pengharapan yang besar dalam menjalani hari-hariku disana, berharap menjadi manusia yang lebih baik, lebih bisa memahami orang lain, dan lebih banyak bisa beraktifitas yang berguna bagi orang lain.

Foto Ospek Maba angkatan 2005 (Psycho Camp di Penampehan, Tulungagung)
Fakultas Psikologi Unair Surabaya